Bentuk Artemia dan Asal Usulnya

bentuk artemia seperti udang

Bentuk Artemia dan Asal Usulnya – Sobat para pembudidaya ikan, untuk menunjang kualitas dan kuantitas, pastinya kamu menggunakan berbagai jenis pakan untuk ikan yang sedang dibudidayakan.

Salah satu jenis pakan yang sering dipakai adalah artemia. Bagaimana ciri, bentuk dan asal-usul artemia? Cari tahu yuk Sob di Waca Berita kali ini.

Mengenal Artemia dan Asal Usulnya

Artemia merupakan sejenis udang primitif. Artemia hidup planktonik di persiran yang berkadar garam tinggi, sedangkan suhu yang dikehendaki antara 25°C-30°C.

Artemia tidak dapat mempertahankan diri terhadap pemangsa atau musuh-musuhnya, karena tidak memiliki sistem untuk membela diri.

Ciri dan Bentuk Artemia

Pada umumnya bentuk artemia menyerupai udang kecil berwarna jingga kemerahan ya Sob. Artemia dewasa beratnya mencapai 10 mg dan panjangnya mencapai 1-2 cm. Secara alami makanan artemia adalah sisa-sisa jasad hidup yang sedang menghancur, ganggang, bakteri dan cendawan.

Karena bentuk artemia yang kecil, dia hanya dapat menelan makanan yang berukuran 50 mikron ke bawah. Cara makan artemia adalah dengan menelannya bulat-bulat. Umur artemia dewasa adalah artemia berumur sekitar 2 minggu.

Di alam bebas, artemia berkembang biak dengan dua jenis cara, yaitu biseksual dengan perkawinan induk betina dan jantan, dan cara yang kedua patenogenetik dilakukan sendiri tanpa ada perkawinan.

Pembudidayaan Artemia

Jika kamu bisa membudidayakan artemia dengan baik, maka akan bisa digunakan sebagai salah satu pilihan pakan ikan budidaya sobat semua.

Nah, untuk mendapatkan artemia yang maksimal, maka perlu dilakukan pembudidayaan yang baik dan benar. Untuk membudidayakan artemia, sobat bisa memulainya dengan telur artemia.

Baca Juga :  Biodata Aoh Karta Hadimadja

Kamu bisa mendapatkan bibit atau telur artemia yang sudah diawetkan dalam kaleng. Tugas kamu adalah menetaskan telur tersebut pada sebuah wadah khusus untuk penetasan.

Selanjutnya untuk pembesaran dan pembudidayaan yang lebih besar kamu akan menemukan berbagai rangkaian tahapan yang harus dilakukan agar mendapatkan artemia dewasa yang maksimal.

Bentuk Artemia dan Asal Usulnya

Demikian informasi ringkas tentang artemia dan asal usulnya, semoga bermanfaat ya Sob!

You May Also Like

About the Author: Afnan Rafiski