Contoh Doa Malam Tasyakuran HUT RI ke 77 Tahun 2022

contoh doa malam tasyakuran hut ri

Contoh Doa Malam Tasyakuran HUT RI ke 77 Tahun 2022 – Sobat wacaberita, seperti biasanya, pada tanggal 16 Agustus warga masyarakat melaksanakan tasyakuran malam kemerdekaan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan Indonesia.

Contoh Doa Malam Tasyakuran HUT RI ke 77 Tahun 2022

Pada acara itu juga biasanya diawali dengan makan bersama dan di akhir acara dibacakan doa. Doa biasanya dibacakan oleh ustadz ataupun orang yang berpengaruh di lingkungan setempat. Tak jarang juga sebagai ketua RT akan diminta untuk membacakan doa, namun demikian tidak usah khawatir.

Dilansir dari bloggers.id, berikut ini ada contoh teks doa malam tasyakuran 17 Agustus 2022 kemerdekaan HUT RI ke 77 sebagai persiapan khususnya bagi petugas pembaca doa. Doa ini dikutip dari youtube Nurul Hidayat Channel, judul “Doa Malam Tirakatan HUT RI 17 Agustus.”

Contoh Teks doa malam tasyakuran 17 Agustus 2022 kemerdekaan HUT RI ke 77.

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Bismillahirramanirrahim….. Alhamdulillahirobbil’alaimin

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Esa.

Pada saat ini seluruh bangsa Indonesia khususnya warga ……………. Sedang bermunajat.

Memuji kebesaranMu, memanjatkan doa syukur kehadiratMu atas nikmat kemerdekaan yang Engkau anugerahkan kepada bangsa Indonesia dan sekarang berusia 77 tahun dan terimalah doa, rasa syukur kami.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Kuasa.

Berkat rahmat dan karuniaMu serta semangat persatuan kesatuan yang membara, bangsa Indonesia dapat menyingkirkan penjajah.

Ya Allah berkat pertolongan, kekuasaanMu anugerahkanlah kemampuan kepada bangsa Indonesia untuk mempertahankan dan mengisi kemerdekaan dengan penuh kesungguhan dan keikhlasan.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Bijaksana.

Hindarkanlah bangsa Indonesia dari fitnah marabahaya, jauhkan kami dari permusuhan dan perpecahan.

Baca Juga :  Biodata Gertrude B. Elionp Penemu Obat Penghambat Proses Leukemia

Sadarkanlah kepada seluruh rakyat Indonesia akan pentingnya persatuan dan kesatuan, kuatkan jiwa kami untuk tetap bersatu padu dalam kebersamaan.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Kuasa.

Jadikanlah generasi masa kini dan generasi mendatang menjadi generasi yang penuh dengan iman dan taqwa kepada Allah. Generasi yang hormat kepada orang tua dan menghargai jasa-jasa para pahlawan.

Jadikanlah kami dan anak cucu kami dapat membawa bangsa Indonesia ke tingkat kemajuan dan keadilan yang kami cita-citakan, serta terciptanya masyarakat yang saling menghormati.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Melindungi

Di tengah wabah Covid-19 yang masih berlangsung sampai dengan saat ini, semakin menyadarkan kami, bahwa betapa lemahnya kami tanpa pertolongan-Mu. Karenanya ya Allah, dengan qudrat dan iradah-Mu mohon Engkau berkenan mengangkat wabah Covid-19 dari negeri tercinta ini. Sehat, kuatkan, dan tabahkan kami dalam menghadapinya.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Pengampun.

Ampunilah dosa dan kesalahan kami, dosa dan kesalahan para orang tua kami, pemimpin kami, para pahlawan dan syuhada’ yang telah berjuang merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Terimalah doa permohonan kami.

Rabbanaa aatinaa fiddunyaa hasanah wa fil aakhirati khasanah waqinaa ‘adzaabannaar

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Demikian tadi contoh doa Malam Tasyakuran HUT RI yang dapat sobat wacaberita gunakan pada malam tasyakuran. Semoga apa yang kita panjatkan bersama sama dapat terkabul dan Indonesia dapat Pulih dan Bangkit dari kondisi sekarang dan menjadi lebih baik lagi ke depan.

Jangan lupa nantikan juga pembahasan serba serbi HUT kemerdekaan Indonesia di wacaberita.com

You May Also Like

About the Author: Afid Setyadi