Jawaban Lembar Aktivitas 3 halaman 102 Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif IPS SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka

wacaberita.com–Halo Sobat Wacaberita kita akan membahas tentang Jawaban Lembar Aktivitas 3 halaman 102 Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif IPS SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka.

Lembar Aktivitas 3

Petunjuk kerja:

• Kerjakan tugas secara berpasangan.

• Gunakan berbagai sumber belajar untuk mengerjakan tugas.

• Tulis/ketik temuan kalian.

• Sampaikan temuan kalian di kelas.

Tugas:

• Pahami yang dimaksud dengan metode penelitian kuantitatif dan kualitatif.

• Bandingkan kedua metode penelitian tersebut.

• Temukan kelebihan dan kelemahan dari kedua metode tersebut.

• Identifikasi teknik pengumpulan data dari kedua metode tersebut.

• Tulislah temuan atau kesimpulan kalian dalam satu paragraf pada buku tulis atau media lain.

Jawaban:

1. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif

a. Metode Penelitian Kuantitatif

Metode Penelitian kuantitatif adalah metode penelitian yang di dalamnya menggunakan banyak angka. Mulai dari proses pengumpulan data hingga penafsirannya. Dikutip dari buku Metodologi Penelitian Kuantitatif Pendidikan Jasmani (2018) karya Untung Nugroho, penelitian kuantitatif adalah jenis penelitian yang sistematis, terencana, dan terstruktur.

Metode ini juga disebut metode ilmiah. Sebab telah memenuhi kaidah ilmiah, yakni konkret, obyektif, terukur, rasional, dan sistematis.

b. Metode Penelitian Kualitatif

Dilansir dari buku Metode Penelitian Kualitatif (2010) karangan J.R. Raco, Creswell mendefinisikan metode kualitatif sebagai pendekatan untuk mengeksplorasi dan memahami suatu gejala sentral. Peneliti akan mewawancarai sejumlah peserta penelitian atau partisipan, dengan menanyakan beberapa hal umum. Jawaban pertanyaan itu akan diolah menjadi data dan dianalisis. Hasil analisisnya bisa berupa deskripsi atau penggambaran tertentu.

2. Perbandingkan Metode Penelitian Kuantitatif dan Metode Penelitian Kualitatif

3. Kelebihan dan Kelemahan dari Kedua Metode

Metode Kuantitatif

Kelebihan

  • Penelitian lebih berjalan sistematis
  • Mampu memanfaatkan teori yang ada
  • Penelitian lebih berjalan objektif
  • Spesifik, jelas dan rinci
  • Ukuran penelitian besar, sehingga menjadi nilai tambah tersendiri
Baca Juga :  Kunci Jawaban Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) Kelas 5 Halaman 97 Apakah teknologi harus menggunakan listrik

Kekurangan

  • Pengambilan data cenderung berasal dari nilai tertinggi
  • Penelitian tidak subyektif
  • Orientasi hanya terbatas pada nilai dan jumlah.
  • Dibatasi oleh peluang untuk menggali responden dan kualitas perangkat pengumpul data orisinal
  • Keterlibatan periset umumnya terbatas

Metode Kualitatif

Kelebihan

  • Deskripsi dan interpretasi dari informan dapat diteliti secara mendalam.
  • Mempunyai landasan teori yang sesuai fakta
  • Penelitian lebih berjalan subyektif
  • Sangat efektif digunakan dalam mencari tanggapan dan pandangan karna bertemu langsung.
  • Adanya pemahaman khusus dalam menganalisa

Kekurangan

  • Peneliti bertanggung jawab besar terhadap informasi yang disampaikan oleh informan
  • Bersifat sirkuler
  • Perbedaan antara fakta dan kebijakan kurang jelas
  • Ukuran penelitian kecil.
  • Tidak efektif jika ingin meneliti secara keseluruhan atau besar-besaran

4. Identifikasi teknik pengumpulan data dari Kedua Metode

Teknik Pengumpulan Data Kuantitatif

Berikut adalah beberapa teknik pengumpulan data yang biasa digunakan untuk penelitian kuantitaif:

a. Survey dan Kuesioner

Peneliti melakukan survey dengan cara menyebar kuesioner sebagai instrument penelitian. Teknik ini merupakan salah satu wadah efektif dan efisien utnuk mengumpulkan data secara numerik.

b. Dataset Statistik

Dataset yang digunakan biasanya dikumpulkan oleh pikah ketiga yang memiliki otoritas. Peneliti tidak perlu menyebar kuesioner dan hanya mengakses dataset hasil survey lembaga lain terkait permasalahan yang diteliti.

c. Wawancara

Wawancara adalah proses pengumpulan data menggunakan informan yang diberikan sejumlah pertanyaan untuk kepentingan penelitian. Penelitian kuantitatif menggunakan wawancara dengan bentuk terstruktur.

d. Observasi

Observasi melibatkan beberapa indera peneliti, terutama penglihatan dan pendengaran untuk menagkap fenomena yang dapat dijadikan data penelitian.

Teknik Pengumpulan Data Kualitatif

Sementara itu, berikut adalah beberapa teknik pengumpulan data yang kerap kali digunakan dalam penelitian kualitatif:

a. Teknik Wawancara

Baca Juga :  Jawaban Pengayaan halaman 120 Norma IPS SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka

Teknik wawancara yang digunakan dalam penelitian kualitatif adalah wawancara yang mendalam. Proses wawancara dilakukan dengan bertatap muka, kemudia mengajukan pertanyaan yang telah dipersiapkan peneliti menggali lebih dalam informasi yang diberikan oleh informan.

b. Observasi

Seperti penelitian kuantitatif, dalam penelitian kualitatif observasi juga menggunakan indera peneliti. Informasi yang diperoleh saat observasi adalahtempat, pelaku, waktu, dan peristiwa.

c. Studi Dokumen

Dokumen merupakan salah satu sumber data untuk melengkapi penelitian. Dokumen dapat berupa sumber tertulis, film, dan gambar.

d. Teknik Triangulasi

Cara ini dilakukan dengan mengumpulkan data dari berbagai sumber dan menggunakan suatu metode yang sama. Peneliti dapat melakukan observasi, wawancara mendalam, atau dokumentasi sebagai sumber data.

5. Kesimpulan

Terdapat dua metode penelitian yang digunakan para peneliti dalam lingkup ilmu sosial, yaitu metode kuantitatif dan metode kualitatif. Di antara dua metode penelitian tersebut, metode kuantitatif merupakan metode yang lebih banyak digunakan, dibandingkan dengan metode kualitatif. Dengan kata lain, metode penelitian kuantitatif lebih populer dibandingkan dengan metode penelitian kualitatif.

Namun demikian, Chua (1986) menyatakan bahwa metode kuantitatif yang menekankan pada hipotesis-deduktif memiliki keterbatasan dalam menjangkau permasalahan yang diteliti. Dengan keterbatasan tersebut, diperlukan adanya metode alternatif yang bisa menjawab pertanyaan-pernyataan yang tidak bisa dijawab dengan metode penelitian kuantitatif. Metode tersebut adalah metode kualitatif.

Seiring dengan perkembangan jaman, khususnya dalam bidang akuntansi dan manajemen, mulai banyak peneliti yang menggunakan metode kualitatif dan hasil penelitiannya telah diterbitkan pada jurnal akuntansi dan manajemen yang bereputasi baik (Basri, 2014). Hal ini menunjukkan bahwa metode kualitatif mulai mendapatkan perhatian dari para peneliti.

 

Demikian pembahasan tentang Jawaban Lembar Aktivitas 3 halaman 102 Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif IPS SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka. Semoga bisa menjadi referensi untuk belajar Sobat Wacaberita semua. Semoga bermanfaat.

Baca Juga :  Jawaban Pelajaran IPS Kelas 7 Halaman 116