Biodata Akmal Taher Penemu Obat Pencegah Pikun

Biodata Akmal Taher Penemu Obat Pencegah Pikun

Hai sobat biodata, kali ini kami akan bagikan biodata Akmal Taher seorang penemu obat pencegah pikun. Penasaran ingin tahu tentang penemu obat pencegah pikun, simak penjelasannya berikut ini.

Biodata Akmal Taher :

Lahir : 27 Juli 1955 Jakarta, Indonesia
Kewarganegaraan : Indonesia
PekerjaanDirut RSCM, Jakarta. Ketua Ikatan Ahli Urologi Indonesia.
Orang tua : Taher dan Rosnalia

Prof. DR. dr. Akmal Taher, SpU (K) adalah seorang dokter ahli bedah asal Indonesia. Akmal pernah menjabat sebagai direktur utama Rumah Sakit Dr. Cipto Mangunkusumo, Jakarta dan Ketua Ikatan Ahli Urologi Indonesia.

Akmal merupakan pemilik hak paten use of inhibitor of phosphodiesterase IV di Jerman, Amerika Serikat, Kanada, dan Jepang. Merupakan obat yang digunakan untuk mengurangi efek degradatif dari Phosphodiesterase tipe 4 (PDE4).

PDE4 merupakan enzim yang lazim terdapat di sel imun dan sistem saraf. Obat ini lazim digunakan untuk mencegah pikun. Pada Februari 2013, Akmal diangkat menjadi Dirjen Bina Upaya Kesehatan Kementerian Kesehatan Indonesia oleh Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi.

Kehidupan awal dan karir

Akmal Taher lahir Pada tanggal 27 Juli 1955 di Jakarta, Indonesia dari pasangan Taher dan Rosnalia yang berasal dari Koto Gadang, Agam, Sumatera Barat.

Akmal menyelesaikan pendidikan menengahnya di Kolese Kanisius, Jakarta. Lalu Akmal melanjutkan pendidikan dokter umum di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, dan lulus sebagai Urolog pada tahun 1988.

Akmal menjadi research fellow di Hannover Medical School and Institute for Peptide Research, Hannover, Jerman (1990-1992). Gelar Doktor Medikus dan PhD diraihnya dari institusi tersebut pada tahun 1993, serta gelar Doktor diperoleh dari FKUI pada tahun yang sama.

Baca Juga :  Biodata Suwarsih Djojopuspito, Sastrawan Indonesia

Pada tahun 2004 Akmal memperoleh penghargaan Satyalancana Karya Satya 20 tahun. Dua tahun kemudian Akmal dikukuhkan sebagai guru besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Penelitian

Sebagai Profesor, Akmal telah menghasilkan dan mempublikasikan sejumlah penelitian atau percobaan. Penelitian dan percobaannya rata-rata bertemakan Clynic Nucleotide Phosphodiesterase Activity dan Erectile Dysfunction.

Akmal juga menjadi peneliti utama dalam beberapa penelitian kimia multinasional terhadap obat-obat untuk disfungsi ereksi. Sebagai spesialis urologi, Akmal merupakan perintis uro-andrologi modern di Indonesia, baik dibidang disfungsi ereksi dan penanganan infertilitas pria modern di Indonesia.

Prof Akmal juga merupakan perintis dibidang bedah mikro dalam bidang infertilitas. Akmal menangani kasus urologi umumnya dan mempunyai keahlian khusus di bidang gangguan s3ksual, infertilitas dan kesehatan Pria.

Pendidikan:

  • SMA Kanisius Jakarta tahun (1974)
  • Pendidikan Dokter Umum, Fakultas Kedokteran, Universitas Indonesia (1980)
  • Fakultas Kedokteran, Universitas Indonesia (1993)
  • Hannover Medical School and Institute for Peptide Research, Hannover, German (1992-1993)

Karir

  • Direktur Utama Rumah Sakit Dr.Cipto Mangunkusumo Jakarta
  • Staf pengajar departemen Urologi, FKUI
  • Anggota internasional American Urological Association (AUA)
  • Anggota koresponden European Urological Association (EUA)
  • Anggota penuh Societe Internationale d’Urologie; Asian Society for the Study of Aging Male; dan Asian Surgical Association.

Penghrgaan

  • Mantan Ketua Ikatan Ahli Urologi Indonesia (IAUI) periode 2006-2009
  • Satyalancana Karya Satya 20 tahun (2004)
  • Pemenang terbaik kedua pada “Medika Award” dalam artikel ilmiah dalam majalah Medika (2002)
  • Hasil terbaik pada “Riset Unggulan Terpadu” dari Menteri Riset dan Teknologi (1997)
  • All Star Award Galamedika (1996)
  • Grosshardener Innovationpreis, Jerman (1994)
  • “Peneliti Muda Terbaik” di Bidang Kesehatan LIPI Indonesia (1993)
  • Beliau juga pemilik hak paten: use of inhibitor of Phosphodiesterase IV di Jerman, USA, Eropa, Kanada dan Jepang.
Baca Juga :  Biodata Evangelista Torricelli Penemu Barometer Air Raksa

Penutup

Itulah biodata Akmal Taher seorang penemu obat pencegah pikun. Semoga bisa menambah pengetahuan dan bermanfaat bagi sobat biodata sekalian.

sumber : wikipedia.org